Komariatul Anjani adalah seorang Freelance Ilustrator yang belajar ilustrasi secara otodidak. Ia memulai kariernya sebagai Ilustrator Buku Anak sejak 2021. Ketertarikannya pada dunia ilustrasi buku anak bermula saat ia mengunjungi salah satu akun IG ilustrator buku anak asal Indonesia yang karyanya mendunia. Berawal dari sana ia mengenal Let’s Read dan pernah menjadi relawan penerjemah untuk beberapa buku di laman let’sreadasia.org.
Ia juga ingin berkontribusi dalam dunia buku anak melalui hal yang ia suka yaitu menggambar. Sebelum mendapatkan kesempatan untuk mengilustrasikan buku anak, ia menjadi cover designer salah satu buku penerbit indie dan membuat ilustrasi untuk lagu Ibu kurindu pelukmu. Buku anak pertama yang ia ilustrasikan adalah Sinar Matahari (Seri Gerak & Literasi) terbitan Gapura Pustaka, yang merupakan salah satu buku untuk Program Buku Kita Buku Mereka milik Sahabat Literasi Aruna.
Ia berharap bisa tetap menemukan tujuan awalnya menjadi ilustrator buku anak dan tetap berkarya.
Pengalaman Ilustrasi
· Ilustrasi untuk sampul buku antalogi “Melodi Rasa dalam Kata”, ARS Publisher (2020)
· Ilustrasi untuk lagu “Ibu kurindu pelukmu” ciptaan Syamsul Ma’arif (2020)
· Ilustrasi picture book Sinar Matahari (Seri Gerak & Literasi), Gapura Pustaka (2021)
· Ilustrasi picture book Mengapa Gaga Terkejut (Seri Mengenal Emosi), Gapura Pustaka (2021)
· Ilustrasi picture book Awan Putih (Seri Gerak & Literasi), Gapura Pustaka (2021)
· Ilustrasi picture book Mengapa Bulu Bergembira (Seri Mengenal Emosi), Gapura Pustaka (2021)
· Ilustrasi picture book Ayo Jaga Diri, Gapura Pustaka (2022)
· Ilustrasi picture book Mengapa Bau Bau Merasa Jijik (Seri Mengenal Emosi), Gapura Pustaka (2022)
· Ilustrasi picture book Tarian Hujan (Seri Gerak & Literasi), Gapura Pustaka (2022)
· Ilustrasi jajajan pasar untuk Ibu Ari Ambarwati sebagai delegasi Indonesia di ASEAN Workshop on Sustainable Heritage Food Packaging and Commercialisation for the World Market
Portofolio Ilustrasi
Portofolio selengkapnya di https://bit.ly/Portofolio_Komariatul_Anjani
Kontak
Email: [email protected]
IG: www.instagram.com/komariatul