Petualangan Butet Manurung di Hutan Pedalaman Sumatera

Hai, sudah baca buku apa hari ini? Kali ini, aku ingin mengulas buku bergambar yang menarik dari Penerbit Noura Kids. Bukunya berjudul Butet dan Orang Rimba ditulis oleh Kak Benny Rahmdani. Kak Benny adalah penulis cerita anak produktif yang telah menelurkan 200 buku. Wow. Buku ini adalah bagian dari Seri Buku Become a Changemaker yaitu profil para peraih Ashoka Young Changemaker Award.

Kalian pernah mendengar Sokola Rimba atau nama Butet Manurung? Ya, buku ini menceritakan kisah nyata Butet Manurung mendirikan Sokola Rimba untuk Suku Orang Rimba di Hutan Sumatra.

Butet juga pernah menerbitkan pengalamannya mengajar di pedalaman ke dalam buku berjudul Sokola Rimba pada tahun 2007 dan telah difilmkan beberapa waktu lalu.

Buku bergambar setebal 32 halaman ini diilustrasi dengan cantik oleh Kak Odillia Stevannie. Bukunya bercerita tentang Butet kecil yang ingin sekali bertualang. Impiannya tercapai ketika lulus kuliah ia mendapat pekerjaan lembaga pelestarian hutan yang berlokasi di pedalaman hutan Sumatra.

Tak disangka, pergaulannya dengan masyarakat Suku Orang Rimba membuatnya tertarik untuk mengajari mereka membaca dan menulis agar tidak dibodoh-bodohi para pendatang yang ingin merampas kekayaan alam mereka. Ia berusaha menyesuaikan diri agar diterima oleh masyarakat.

Akhirnya, ia berhenti bekerja dan mendirikan Sokola Rimba. Ia berusaha menemukan metode yang cocok untuk mengajari anak-anak membaca dan menulis. Ia juga mengajari anak-anak berhitung. Ada kepuasan tersendiri mengajar anak-anak di hutan. Nah, seru kan kisahnya? Kalian penasaran tidak petualangan Butet di hutan? Apalagi, ilustrasinya cakep banget! Di bagian belakang buku ada 5 pertanyaan yang bisa dijadikan bahan diskusi kalian. So, jangan lupa beli bukunya ya!

 

Judul Buku: Butet dan Orang Rimba

Penerbit: Noura Kids

Tahun Terbit: November 2022

Cetakan: Kedua

Penulis: Benny Rhamdani

Ilustrator: Odilia Stevannie

Halaman: 32 Halaman

Harga Rp64.000,-

Bagikan artikel ini:

Tinggalkan komentar